BERITA KERINCI TERKINI

AKURAT + ACTUAL DAN TERPERCAYA

Sabtu, 30 April 2016

ADIROZAL : DD BISA DIGUNAKAN UNTUK KEBERSIHAN TPU

BERITA KERINCI TERKINI-Kerinci tidak hanya dikenal akan pesona alam nan indah sebagai daya tarik bagi para wisatawan, selain itu kerinci juga memiliki rentetan sejarah yang amat panjang, yang tentu sangat erat kaitannya dengan sejarah NUSANTARA,bahkan sejarah dunia.
buktinya di Bhumi sakti alam kerinci terdapat makam-makam tua, makam para Waliyullah,mereka yang dulunya mengamalkan ilmu "Tauhid " secara konsisten dan konsekwen.
jika kita datang ke kerinci, kita bisa menyaksikan hampir di setiap dusun Tua terdapat makam tua yang juga merupakan makam para leluhur suku kerinci. sebut saja di koto pandan sungai penuh, terdapat makam syekh samilullah atau sheikh maduhun sakti atau lebih dikenal masyarakat sekitar dengan gelar Depati singarapi putih, semasa hidup beliau merupakan salah seorang ulama besar di kerinci yang telah berjasa menyebarkan peradaban agama islam di kerinci, menurut tanbo beliau berasal dari renah pagaruyung.
di semurup ada makam syeikh mangkuto sakti, berdekatan dengan bukit selasih atau lebih tepatnya di bukit talang melindung, menurut tanbo beliau berasal dari jawa mataram kuno, beliau juga merupakan seorang ulama yang menganut Tauhid secara mendalam.
namun sayang, dari pantauan andalas fm, beberapa tempat atau makam-makam para ulama tersebut sebagian terlihat tidak terurus, tentunya hal ini sangat kita sayangkan, bagaimana bisa makam para leluhur yang sudah sangat berjasa memberikan "arah ajun" bagi keturunan mereka di bhumi sakti alam kerinci menterlantarkan makam yang punya sejarah tinggi.
makam para ulama juga bisa menjadi tujuan "objek wisata religi" dan tentunya hal ini sangat erat kaitannya dengan bagaimana pula pemerintah daerah memperhatikan.
Bupati kerinci H.Adirozal saat dikonfirmasi soal perhatiannya terhadap makam-makam bersejarah di kerinci mengatakan, bahwa pemerintah daerah sudah menyampaikan kepada pihak pemerintah desa "dana desa bisa digunakan untuk membersihkan TPU ( Tempat Pemakaman Umum ) termasuk makam leluhur"

( A.P )

Senin, 18 April 2016

2016 KERINCI AKAN MEWUJUDKAN PARIWISATA YANG BERSIH

BERITA KERINCI TERKINI- Pemerintah kabupaten kerinci akan menjadikan wisata alam sebagai branding wisata seperti, gunung kerinci, Danau gunung tujuh, kayu aro, air hangat, danau kerinci, danau kaco, dan danau duo.
selain itu, budaya daerah kerinci juga akan di cuatkan sebagai penunjang branding wisata propinsi jambi, karena menurut adi rozal, kerinci memiliki banyak ragam budaya, seperti dialeg bahasa kerinci yang disetiap dusun atau desa berbeda-beda dialeg.
belum lagi soal kesenian seperti tarian dan bunyi-bunyian alat musik tradisional.
adi rozal menambahkan jika sebelumnya dalam pegelaran acara  kenduri sko dilaksanakan secara berserakan, maka kedepan pemerintah kabupaten kerinci akan berupaya melakukan penataan dengan menggelar acara kenduri sko secara serentak disetiap wilayah kecamatan yang ada di kabupaten kerinci.
 ( A.P)


PEMKAB KERINCI AKAN GELAR AJANG FESTIFAL MASYARAKAT PEDULI DANAU KERINCI ( FMPDK ) PADA JULI 2016

BERITA KERINCI TERKINI - selasa 19/04/2016
pemerintah kabupatin kerinci memastikan akan kembali melaksanakan agenda tahunan yaitu FMPDK  Festival Masyarakat Peduli Danau Kerinci ) tahun 2016 pada bulan juli mendatang.
berkaitan dengan hal itu Bupati kerinci Adi rozal mengatakan bahwa sebelumnya berdasarkan keputusan menteri pariwisata Arif yahya mengumumkan, dari lima daerah atau distinansi yang ada di mpropinsi jambi untuk dijadikan branding wisata propinsi jambi, ternyata kerinci yang terpilih.
menteri pariwisata arif yahya mengatakan salahsatu alasan terpilihnya kerinci sebagai branding wisata propinsi jambiadalah Bahwa Kerinci telah menjadi UNESCO World Heritage.

(A.P)

KERINCI MERUPAKAN LAHAN PRODUKTIF PERTANIAN DUNIA

BERITA KERINCI TERKINI - Selasa 19/04/2016
ternyata, columbia yang merupakan negara penghasil gula terbanyak didunia mendatangkan bibit tebu dari kerinci, yang dibawa sejak zaman penjajahan belanda.
hal ini disampaikan oleh Bupati kerinci Adi rozal dihadapan sejumlah wartawan usai menggelar acara rapat ekonomi pariwisata di ruang pola. adi rozal mengatakan bahwa pada juni 2016 mendatang pemerintah pusat akan mensertifikasikan prioritas tebu di kerinci.
bersamaan dengan itu adi rozal juga mengatakan bahwa dalam waktu dekat yaitu pada bulan juni, menteri pertanian akan datang ke kerinci "ada keunggulan hal lain yang ada di kerinci seperti prioritas padi dataran tinggi yang telah dibuat inpari 28 kerinci, kemudian kopi arabika ternyata juga ada jenisnya dikerinci " 
selain tebu, inpari 28 kerinci dan arabika, juga ada hal yang luar biasa baik dan unggul untuk dikembangkan yaitu padi ladang.

(A.P)  

KERINCI MENJADI BRANDING WISATA PROPINSI JAMBI

BERITA KERINCI TERKINI - Selasa 19/04/2016
Kabupaten Kerinci ditetapkan sebagai branding Pariwisata Provinsi Jambi oleh Kementerian Pariwisata RI.
Terpilih sebagai branding Pariwisata Provinsi Jambi setelah menyisihkan 4 calon branding lainnya yakni, Candi MuaroJambi, Geopark Merangin, Mangrove Tanjung Jabung, dan Sungai Batang Hari.
Bupati kerinci Adi rozal mengatakan bahwa kedepan pemerintah kabupaten kerinci akan terus mengupayakan pengoptimalan disejumlah objek wisata di kerinci seperti danau kerinci, agar danau kerinci terlihat asri maka akan diambil langkah penataan terhadap para pembuat kerambah ikan yang saat ini dinilai tidak teratur dengan baik
"agar danau kerinci terlihat asri maka kita akan mengajak saudara-saudara kita untuk membuat kerambah ikan dengan baik dan ditata dengan bagus biar terlihat indah'

(A.P )


Selasa, 12 April 2016

Drs.julizarman : pengrusakan rambu-rambu jalan bisa dipidana

Drs.julizarman Kepala DISHUBKOMINFO ( dinas perhubungan komunikasi dan informatika ) kabupaten kerinci sangat menyesalkan ulah oknum yang tidak bertanggung jawab yang telah melakukan pengrusakan disejumlah fasilitas rambu-rambu jalan umum kabupaten kerinci.
Saat ditemui wartawan andalas fm Julizarman mengatakan siapa saja yang berusaha melakukan pengrusakan tersebut akan kena sangsi pidana sesuai pasal 28 ayat 2.
UUD no 22 th 2009  yang berbunyi : "setiap orang yang merusak rambu-rambu lalulintas, markah jalan, alat pemberi isyarat lalulintas, fasilitas pejalan kaki dan alat pengaman jalan sehingga tidak berfungsi sebagaimana pasal 28, itu dapat dipidana paling lama 2 thn denda Rp.50.000.000, tekan kadishubkominfo.
Julizarman juga mengajak kepada seluruh lapisan masyarakat kerinci agar sama-sama mengawasi sekaligus ikut memelihara fasilitas pemerintah tersebut, mengingat guna serta manfaatnya adalah untuk kepentingan bersama.

( A.P )

Senin, 11 April 2016

Gunung kerinci kembali berstatus waspada

G.KERINCI
TGL 11 APRIL 2016
Pukul 00.00 - 24.00 Wib

VISUAL
Cuaca terang - mendung, angin kearah timur dan barat, SU 22-25°C, KEL 69-73%
Gunung jelas-03 Kabut, teramati asap putih tebal-keabuan tinggi asap lk 400-600 m condong timur dan barat.
Hujan gerimis - lebat

SEISMIK
114x hembusan
Am: 0,5-5 mm Lg:10-25 dtk

LAIN:-
KESIMPULAN
gunungapi kerinci waspada

REKOMENDASI PVMBG
- Masyarakat disekitar g.kerinci dan pengunjung/wisatawan tidak diperbolehkan mendekati kawah yg ada di puncak g.kerinci dalam radius 3 km dari kawah aktif (masyarakat dilarang beraktifitas dalam radius bahaya/KRB III )
- Sebaiknya jalur penerbangan di sekitar g.kerinci dihindari karena sewaktu - waktu masih dapat terjadi abu dgn ketinggian yg bisa mengganggu jalur terbang.

Minggu, 10 April 2016

Bengkulu diguncang gempa 5,9 SR

Info Gempa Mag:5.9 SR, 10-Apr-16 09:14:33 WIB, Lok:4.32 LS,102.09 BT (61 km BaratDaya BENGKULU-BENGKULU), Kedlmn:16 Km ::BMKG

Sumber BMKG

Sabtu, 09 April 2016

Gempa 5,9 SR guncang bengkulu

Info Gempa Mag:5.9 SR, 10-Apr-16 09:14:33 WIB, Lok:4.32 LS,102.09 BT (61 km BaratDaya BENGKULU-BENGKULU), Kedlmn:16 Km ::BMKG

Sumber BMKG

Rabu, 06 April 2016

Hartini masih menunggu keadilan hukum atas pengeroyokan sekaligus penganiayaan atas dirinya

Breaking news-rabu 06/04/2016
Beginilah nasib Hartini ( 60 thn ) warga desa baru RT.01 Desa air panas baru kecamatan air hangat barat, saat ini ia masih trauma setelah dirinya dikeroyok sekaligus dianiaya oleh pamannya sendiri yang berinisial "M".
Hartini yang sudah lama menjanda semenjak suaminya meninggal dunia beberapa puluh tahun nan silam hanya bisa menangis terisak saat ditemui wartawan andalas fm di kediaman menantunya, ia menuturkan, bahwa ia tak menyangka akan mendapat penyiksaan sekaligus pengeroyokan atas dirinya, ia mengaku tak tau duduk persoalan hingga tiba-tiba saja ketika ia pulang dari mandi lengannya langsung dicekal terus dianiaya.
Ia mengatakan bahwa perkara tersebut sudah dilaporkan ke polsek air hangat/barat, namun hingga saat ini para tersangka penganiayaan belum juga ditahan.
Kapolsek kecamatan air hangat/barat IPTU Sapardin noer ketika dikonfirmasi andalas fm membenarkan adanya laporan dugaan pengeroyokan sekaligus penganiayaan yang dilakukan oleh kawanan yang berinisial M terhadap korban a/n hartini, namun saksi korban masih dinilai lemah. Namun demikian polsek kecamatan air hangat akan terus berupaya kasus ini tuntas.

Beberapa tahun mendatang Kerinci terancam kelaparan

Kerinci in news – rabu 06/04/2016
Ribuan Hektar Sawah terbentang luas di Kab, Kerinci. Iklim cuaca yang bagus dan kondisi tanah yang subur menjadikan petani tidak mengenal musim tanam dan musim panen.

Kab. Kerinci menjadi salah satu lumbung padi bagi Prov. Jambi, yang membuat beda dengan daerah lain adalah tata air yang bagus membuat pertanian tidak tergantung pada musim, ketika Kabupaten lain di provinsi jambi saat ini sedang menuai dan penanaman pada tahap pertama , di Kabupaten kerinci ada yang sedang di tanam, masuk pada tahap setengah umur, dan juga ada yan sedang di panen. Hal ini juga di dukung oleh kelompok-kelompok tani yang berjumlah ratusan turut bersama-sama dalam proses pertanian. 
Namun dari pantauan andalas FM, kondisi sebagian lahan persawahan di kerinci dan kota sungai penuh saat ini terancam karena sudah didominasi oleh bangunan seperti rumah, dengan kondisi ini barang tentu dapat dipastikan, kedepan kerinci dan kota sungai penuh tidak lagi menjadi lumbung beras andalan pemerintah propinsi jambi, bahkan diprediksikan beberapa tahun yang akan datang masyarakat kerinci dan kota sungai penuh terancam kelaparan.

(A.P )

Ir.Boy edward : jalan pinggir pendung semurup sampai bukit tengah siap anggaran

Kerinci in news-rabu 06/04/2016
Dari pantauan  team andalas fm dilapangan, jalan yang menghubungkan desa pendung semurup sampai ke bukit tengah saat ini kondisinya sangat memprihatinkan.
Air menggenang di badan jalan, jalan ini yang dulunya aspal saat ini rusak parah akibat tidak dirawat, padahal jalan tersebut sangat dibutuhkan oleh masyarakat guna mengeluarkan hasil produktivitas pertanian seperti padi, dan komoditas pertanian lainnya, selain itu jalur tersebut juga sering dilewati sebagai jalan pintas bagi anak-sekolah dan pegawai kantor.
Melihat kondisi tersebut akhirnya ir.Boy edward MM, politisi golkar yang saat ini duduk di komisi III DPRD kabupaten kerinci angkat bicara.
Boy mengatakan bahwa sebelumnya anggaran untuk pengoptimalan jalan tersebut sudah diperjuangkan, katanya "Jalan pendung semurup - siulak mukai ditangani 2016 dan jln pasar semurup koto dua lamo pendung semurup jg di tangani 2016 klo msih blum tuntas penanganannya khusus di desa wilyah pendung kita usulkan untuk di anggarkan 2017 bisa tertangani atau selesai.

ir.BOY EDWAR MM :perbaikan jalan koto dua lama - pendung akan rampung 2017

Berita kerinci terkini- Dari pantauan  team andalas fm dilapangan, jalan yang menghubungkan semurup - pendung, sampai ke bukit tengah saat ini kondisinya sangat memprihatinkan.
Disaat hujan Air menggenang di badan jalan tak ubahnya seperti persawahan.

Masyarakat koto dua lama menanami bibit padi ditengah badan jalan tersebut sebagai bentuk protes terhadap pemerintah.

Terkait kondisi ini boy Edwar yang saat ini menjabat sebagai anggota dewan perwakilan rakyat daerah kabupaten kerinci dapil III dari fraksi partai golkar Langsung berkomentar, boy mengatakan bahwa

Melihat kondisi tersebut akhirnya ir.Boy edward MM, politisi golkar yang saat ini duduk di komisi III DPRD kabupaten kerinci angkat bicara.
Boy mengatakan bahwa sebelumnya anggaran untuk pengoptimalan jalan tersebut sudah diperjuangkan, katanya akan rampung 2017, perbaikan dan pengaspalan jln paket pasar semurup - pendung yg melewati desa koto dua lama yang kondisinya buruk itu tinggal menunggu pelksanaan dari kontraktornya dan kontrak kerjanya  sudah ada.

Selasa, 05 April 2016

Hampir separuh kabupaten dan kota sungai penuh terendam banjir

Breaking news-selasa 05/04/2016
Dari pantauan andalas fm, Akibat guyuran hujan lebat yang terjadi sejak beberapa hari terakhir 40% kerinci dan kota sungai penuh terendam banjir.
Dengan adanya kondisi ini Kepala dinas BNPB KABUPATEN KERINCI Drs. Evi rasmianto MM, menghimbau agar masyarakat senantiasa waspada.